INFORMASI PENANGANAN DEMAM BERDARAH.
1.Ada 22 Kasus DBD dan 36 DD (Demam Dengue) semua sudah ditangani Rumasakit yang ada di Kota Madiun dan sudah dilakukan Penyelidikan Epidemiologi oleh Puskesmas wilayah Masing masing dan ditindak lanjut termasuk Foging.
2. Pelaksanaan perlu tidaknya Foging pihak Dinas Kesehatan/ puskesmas wilayah yang menentukan setelah dilakukan penyelidikan, bukan permohonan dari pribadi, RT, atau Kelurahan.
3.Masyarakat atau Warga mohon lakukan Pencegahan DBD /Chikungunya dengan 4 M
1.Menguras
2.Menutup
3.Mengubur
tempat perindukan Nyamuk Aides aegypti
4.Memantau Jentik di lingkungan sekitar. Berbanggalah apabila di sekitar anda tidak ada jentik.
Sekian Informasi DBD terimakasih Kerjasamanya.